Antisipasi Corona, Gerindra Kota Serang Bagi-bagi Masker Gratis

0
69 views

BANTENKINI.COM, SERANG – DPC Gerindra Kota Serang membagi-bagikan masker gratis dalam kaitan melakukan pencegahan penyebaran virus Corona atau Covid-19.

Langkah nyata dari Gerindra ini dilakukan di Halte Masjid agung Serang jalan Ahmad Yani Cipare Kota Serang, Kamis (19/3).

Para politisi Gerindra ini membagikan masker kepada para pengguna jalan secara cuma-cuma. Total ada sebanyak 1600 masker yang dibagikan.

“Saya bagi-bagi masker ke masyarakat. Mudah-mudahan apa yang diperbuat oleh partai Gerindra bisa bermanfaat untuk bersama- sama menghentikan wabah virus Corona,” kata ketua DPC Gerindra Kota Serang, Budi Rustandi.

Dikatakan Budi, langkah dari Gerindra ini upaya untuk meringankan kesulitan masyarakat di tengah kelangkaan stok masker di berbagai wilayah.

“Namanya penyakit tidak pilih-pilih, untuk itu kita juga mengajak masyarakat untuk menjaga pola hidup bersih,” katanya.

Sementara itu, Sekertaris DPC Gerindra Kota Serang Syaifullah menuturkan insya Allah dengan kegiatan ini pihaknya komit untuk terus berbakti pada masyarakat.

“Ini salah satu langkah untuk melawan virus Corona yang hari ini merebak di seluruh dunia,” tutupnya.(Kie)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here