BANTENKINI.COM KOTA TANGERANG – Pecinta film yang ngebet pengen nonton layar lebar, Drive In Senja di Mal Alam Sutera bisa jadi pilihan tepat di era new normal. Drive In Senja kini hadir kembali untuk menghibur masyarakat.
Drive in Senja merupakan bioskop dimana pengunjungnya menikmati tayangan film dari dalam mobil menggunakan transmisi radio kit mengintegrasikan suara film ke dalam radio mobil.
Berlokasi di Lapangan Parkir Utara Mal Alam Sutera, Kota Tangerang, Banten, beragam judul film baik Hollywood dan Indonesia bisa dinikmati di dalam mobil.
Katarsis Live menawarkan sensasi nonton film di atas mobil khas era 80an. Tarif tiketnya beragam tergantung banyaknya jumlah penonton yang ada di mobil. Untuk keterangan tiket, bisa dilihat di linktr.ee/driveinsenja bisa juga telusuri di instagram @driveinsenja.
Jangan khawatir mengenai kualitas suara, meski berada di dalam mobil, para penonton bisa menyambungkan audio film dengan radio mobil melalui transmisi radio kit.
Proyektor pemutar film memiliki resolusi tinggi sehingga tiap adegan film bisa dinikmati dengan sempurna meski menonton di dalam mobil. Drive In Senja akan hadir dengan berbagai film berbeda dan multi genre.
Camat Pinang Kota Tangerang, Kaonang dalam konferensi pers yang dilakukan secara virtual mengapresiasi gagasan yang dilakukan kaum muda di tengah pandemi.
“Di saat pandemi covid ’19 ini ada anak-anak muda yang punya kreatif untuk menonton film layar lebar di Drive In Senja. Sungguh luar biasa,” ungkap Camat Pinang Kaonang, Kamis petang 22 Oktober 2020.
Di Drive In Senja Alam Sutera, tambah Kaonang masyarakat bisa menonton film di layar lebar dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Menonton di Drive In Senja Mal Alam Sutera, ada sensasi yang beda.***
• Ateng San