Kepala Dispora Kota Tangerang: Pendampingan Cabor Popda dan Peparpeda Intensif 

0
20 views
Kepala Dispora Kota Tangerang Kaonang menyemangati atlet PPLPD cabor tinju yang siap bertarung di gelanggang Popda XI Banten 2024. Dispora adalah bapak angkat cabor tinju untuk Popda ini.

BANTENKINI.COM, KOTA TANGERANG – Pelaksanaan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XI dan Pekan Paralympic Pelajar Daerah (Peparpeda) VIII Provinsi Banten kian dekat. Kota Tangerang sebagai tuan rumah pun terus memaksimalkan segala persiapannya, baik itu venue maupun para atlet pelajar terbaiknya.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tangerang Kaonang menjelaskan, memaksimalkan prestasi pelajar Kota Tangerang pada Popda XI Banten yang akan digelar 8 – 13 Juni 2024 dan Peparpeda VIII Banten 2 – 5 Juli 2024 telah mengesahkan seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) untuk menjadi bapak angkat cabang olahraga (cabor). Dalam hal ini, mendukung dan memastikan progress terbaiknya para atlet di masing-masing cabor.

“Di Kota Tangerang ada 25 cabor dengan 25 OPD yang menjadi bapak angkat cabornya. Seperti, bola voli pasir yakni Dinas Sosial, bola basket dengan Dinas Pendidikan, menembak dengan Inspektorat dan Bank bjb, renang dengan Dinas Kesehatan, wushu dengan DKP, gulat dengan Disnaker dan masih banyak lainnya,” papar Kepala Dispora Kota Tangerang Kaonang, Selasa 23 April 2024.

Sebagai bapak angkat cabor, para OPD diminta untuk memastikan kesehatan para atlet. Seperti kondisi mental dan fisik para atlet Kota Tangerang yang turut harus dipersiapkan dengan matang.

“Makanya diajak para jajaran perangkat daerah dan badan usaha milik daerah (BUMD) sebagai bapak angkat agar lebih serius dan intensif lagi dalam mendampingi dan membina cabornya masing-masing,” kata Kepala Dispora Kaonang.

Lanjut Kaonang, waktu yang kian dekat, para OPD yang bertugas telah mengupayakan sederet suportnya, memastikan asupan para atlet, hingga para pelajar bertanding di lapangan yang memadai.

“Memberikan kelancaran dan kesuksesan bagi Kota Tangerang baik sebagai tuan rumah maupun bagi para atlet pelajar yang ikut berlaga di ajang Popda dan Peparpeda,” tutup Kepala Dispora Kota Tangerang Kaonang.***

• A Sanusih

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here