Turidi susanto ketua DPC patai Gerinda kumpulkan Bacaleg Gerindra

0
28 views

BANTENKINI.COM, KOTA TANGERANG – Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Gerindra Kota Tangerang Turidi Susanto mengumpulkan seluruh bacaleg kota Tangerang dan Bacaleg propinsi dapil Tangerang A dan B kader Partai Gerindra, PAC dan relawan bacaleg di kediamannya di Cipondoh.

Mereka dikumpulkan untuk mengikuti rapat koordinasi dan konsolidasi kader Partai Gerindra untuk penangan Prabowo Subianto dalam pemilihan Presiden 2024.

Turidi Susanto mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan untuk memaksimalkan peran bakal calon legislatif (Bacaleg) untuk memenangkan Prabowo Subianto sebagai Presiden Republik Indonesia.

“Sesuai arahan ketua harian kami pak dasco, wajib untuk memenangkan bapak Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024. Ini pijakan utama kami. Kami ingin semua bacaleg bersinergi dengan semua pihak. yang nantinya kita kan bekerja maksimal koordinator TPS dan Koordinator RW dan RT,” tuturnya, Selasa (25/7/23).

Kata dia, selain itu kegiatan tersebut juga bertujuan untuk menyamakan persepsi.

“Konsolidasi kali ini mengsingkronkan kader untuk memenangkan pak Prabowo di TPS dengan perolehan setinggi tingginya dan target 13 kursi DPRD Kota Tangerang. Pesan dari pusat Kota Tangerang menjadi barometer pemenangan di Tangerang Raya. Ini adalah tugas besar. Saya izin dan memohon petugas agar fokus memenangkan,” papar Turidi.

Sementara itu, Ketua DPD Gerindra provinsi Banten Andra Soni mengatakan, peran pengurus anak cabang (PAC) sangat penting dalam peroleham suara. Hal itu karena pengurus PAC yang lebih paham akan kondisi real lapangan yang akan dituju dalam perolehan suara.

Andra pun meminta agar DPC melibatkan PAC dalam setiap kegiatan.

“Ketua PAC penguasa teritorial. Agar mereka berwibawa tolong di suport, tidak hanya materil tapi inmaterial,” tukas Pria yang juga Ketua DPRD Provinsi

Dikatakannya, Partai Gerindra yang baru memasuki usia ke-15, kini sudah menjadi Partai pemenang ke-2 sehingga kami berkeyakinan di 2024 nanti akan menang. Menurutnya, kader merupakan ujung tombak kemenangan Prabowo dalam Pilpres nanti. Oleh karena itu, kita mengkoordinasikan dan memastikan semua bekerja dalam satu rangkaian menjemput kemenangan di tahun 2024.

“Sebagai petarung politik, kita harus berusaha menang secara fair, mencapai kemenangan itu dengan membangun basis mulai dari TPS, sehingga setiap kader punya kesempatan menang. Pastinya hari ini adalah bagaimana memenangkan Prabowo dalam Pilpres itu akan mempengaruhi kepada para bacaleg dan Insha Allah kita mendapat keuntungan dari memperjuangkan Prabowo dalam kemenangan Pilpres nanti,” katanya.

“Peningkatan suara sampai hari ini adalah dampak penerimaan masyarakat terhadap kader Gerindra. Pendopo Turidi Susanto ini adalah tempat masyarakat mengadu masalah sosial, Kesehatan dan lainnya. Dan disinlah kader Gerindra akan mengadvokasi, karena itu adalah janji kami (kader Gerindra) untuk menjadi bagian penting dalam melayani masyarakat,” katanya lagi.

Lebih jauh, kata Andra, berbicara kemenangan Pemilu ini bukan hanya di pendopo Turidi atau di tempat para legislatif Fraksi Gerindra saja, tapi Pemilu dilaksanakan di 13 Kecamatan, 104 Kelurahan dengan ribuan TPS, sehingga PAC bagian dari struktur di teritorial harus dimaksimalkan fungsinya, dan itulah inti dari kegiatan ini dilakukan untuk mensukseskan Pemilu 2024.(Ayu)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here