BANTENKINI.COM, TANGERANG – Menjelang berakhirnya bulan suci Ramadhan 1442 Hijriah. Dewan Pimpinan Cabang DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tangerang menggelar buka puasa bersama dengan para kader di sekretariat Cikokol Tangerang.
Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka menyambut hari raya idul fitri 1442 H dan juga menjadi ajang silaturahmi serta berbagi kepada sesama.
Hadir juga dalam kegiatan tersebut Anggota DPR RI Rano Karno, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tangerang, H. Irvansyah, dan Para kader PDI Perjuangan Kabupaten Tangerang.
Ketua PDI Perjuangan Kabupaten Tangerang H. Irvansyah mengatakan Kegiatan buka puasa bersama kader merupakan program rutin tahunan yang diselenggarakan oleh DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tangerang.
“Alhamdulillah untuk tahun ini DPC PDI Perjuangan bisa memberikan bingkisan paket lebaran kepada pengurus PAC dan Ranting se Kabupaten Tangerang. Suasana kebatinan dan kekeluargaan diantara Kader pdip sangat kuat. Ditengah kondisi pandemi yang sulit ini, kami gotong royong berbagi bingkisan paket sembako untuk para kader pac dan ranting.”tutur H. Irvansyah.
Dalam arahannya kepada pengurus yang hadir, Irvansyah menghimbau agar seluruh kader PDIP di Kabupaten Tangerang agar mematuhi larangan pemerintah untuk tidak mudik demi memutus mata rantai penyebaraan Covid-19.
“ayo kita ikuti aturan pemerintah untuk tidak mudik agar memutus penyebaran Covid-19. Jangan lupa terapkan protokol kesehatan di lingkungan kita.”Jelasnya, yang juga mantan Anggota DPR RI.
Dalam kesempatan yang sama Rano Karno dalam sambutannya meminta agar seluruh kader untuk turut menyaksikan dan menyebarluaskan program acara Badan Kebudayaan Nasional di kanal Youtube BKNP PDI PERJUANGAN dalam program Inspirasi Mata Air Walisongo dan Inspirasi Sahur Islam Kebangsaan.
“acara ini sangat bagus karena Narasumbernya diisi oleh tokoh-tokoh cendikiawan dan para ulama.” terangnya.