BANTENKINI.COM, TANGERANG – Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang kembali menorehkan prestasi dengan mendapatkan penghargaan. Kali ini, Koperasi PPDK Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang yang berhasil mendapatkan Juara II dalam Lomba Koperasi Berprestasi Tingkat KPRI Kota Tangerang, Selasa (26 April 2022).
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kota Tangerang dan diikuti oleh 18 Peserta Koperasi dan 26 UMKM se- Kota Tangerang.
Hadir sekaligus membuka kegiatan di Gedung Cisadane, Arief R. Wismansyah selaku Walikota Tangerang. kegiatan juga dihadiri oleh Perwakilan dari Bank BRI, Bank BNI, dan Bank Mandiri serta Mitra Kerja Koperasi se-Kota Tangerang. (Ayu)