BantenKini.com Lebak- Ketua Badan Pimpinan Cabang (BPC) Gapensi Lebak, MochNabil Jayabaya memberikan bantuan paket sembako kepada ratusan Driver Ojek Online di Rangkkasbitung. Tujuannya untuk meringankan beban sehari-hari mereka dalam memenuhi kebutuhan hidupnya, Minggu 18 Mei 2020.
“Komitmen awal saya, Gapensi harus hadir di tengah masyarakat tanpa pandang bulu. Kita berbagi untuk membantu sesama, membantu mengurangi beban yang mereka pikul,”kata Nabil Jayabaya kepada awak media, Minggu, 17 Mei 2020.
Menurut Nabil, bantuan ini juga merupakan suport Gapensi untuk masyarakat Kabupaten Lebak yang terdampak Covid-19. Selain itu, kata Nabil dia juga menyebut bahwa kegiatan baksos yang dilakukannya bagian dari Progam Gapensi Lebak dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus corona atau Covid-19.
“Kita tahu, Indonesia bahkan dunia tengah dihadapkan oleh persoalan pandemi Corona. Meski demikian itu tidak boleh menyurutkan semangat kita untuk memberi kepada sesama,”tuturnya.
“Di saat lapang memberi itu suatu kewajiban, di saat sulit memberi itu adalah suatu tindakan yang bijaksana dan akan Allah ganti dengan beribu-ribu kebaikan,”tambahnya.
Salah seorang pengemudi Ojek Online Rizky mengaku, dia sangat berterimaksih kepada Nabil yang memang telah peduli terhadap nasib ojek Online. Menurut Rizky di tengah situasi pademi corona tentu bantuan yang diberikan oleh Nabil dan Gapensi tentu sangat bermanfaat.
“Sudah diundang bersilaturahmi saja, udah bersyukur. Eh ini kisa di kasih bantuan. Terimakasih banyak Pak. H. Nabil Jayabaya,”kata Rizki.
Masih kata Rizky, bantuan yang diberikan Gapensi Lebak amat membantu para driver pasalnya pendapatan ojek online merosot drastis.
“Order sepi, semua juga (driver) merasakan itu. Jadi bantuan ini akan sangat bermanfaat. Apalagi menghadapi lebaran,”tuturnya.
Hal senada diungkapkan Fitri (40) tahun warga Cileles, kata Fitri ia baru pertama kali mendapatkan bantuan saat pademi corona ini. Menurutnya dengan adanya bansos yang dilakukan oleh Bill Grup jelas bermanfaat untuk pengendara ojek online.
“Kita apresiasi giat positif yang dilakukan oleh Pak Nabil, semoga ke depan beliau bisa terus berbagi rezeky kepada warga yang membutuhkan dan ia diberikan kesehatan.’’tutupnya.