BANTENKINI.COM, TANGERANG – DPC PPMI Kota Tangerang melakukan kegiatan Musyawarah Cabang III yang dilaksanakan di Aula SDI Andalusia Villa Japos, Paninggilan, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang. Sabtu (27/2/2021)
Muscab DPC PPMI Kota Tangerang menghasilkan Ketua Umum yang baru secara demokratis, dan yang terpilih ketua umum yang baru yakni Cindy Febria Ghozaliani berasal dari Kecamatan Cipondoh.
Perempuan kelahiran tahun 99 ini menjadi satu satunya Ketua Umum perempuan yang ada di PPMI Kota Tangerang yang akan membawa suasana PPMI Kota Tangerang menjadi Indah dalam segala Inovasi program kerja yang akan dijalankan, mengungguli calon lainnya.
“Alhamdulillah saya terpilih sebagai ketua umum DPC PPMI Kota Tangerang yang baru periode 2021-2024, semoga PPMI ini dapat bersinergi dengan Pemerintah Kota Tangerang dan OKP lainnya di Kota Tangerang,” ujar Cindy Febria Ghozaliani Ketua Umum PPMI 2021-2024.
Masih kata Cindy, kegiatan ini sangat diperlukan untuk mencari generasi muda yang akan meneruskan dan membawa organisasi PPMI Kota Tangerang ini menjadi lebih baik dan aktif lagi.
PPMI Kota Tangerang ini adalah organisasi kepemudaan yang ada di bawah binaan Dispora Kota Tangerang yang beranggotakan pemuda pemuda Kota Tangerang yang mengikuti kegiatan Pertukaran Pemuda Antar Daerah/ Jambore Pemuda Indonesia yang mewakili Provinsi Banten di tingkat Nasional/Kemenpora.
PPMI ini membawa visi memperkenalkan Seni, Budaya, adat tradisi sebuah provinsi. Kegiatan Muscab ini mencari sosok pemuda yang mau membawa Panji PPMI Kota Tangerang ini berkibar tinggi dengan program kerja yang memiliki nilai inovasi dan dapat membangun untuk Kota Tangerang.
“Kami berharap PPMI dibawah pimpinan Ketua Umum yang baru akan membawa dampak positif dan baik untuk Organisasi”, ujar Sulthan Nashir Musthafa selaku Demisioner PPMI Kota Tangerang.
PPMI mensupport semua kegiatan Pemerintah Kota khususnya di bidang Kepemudaan, karena PPMI sadar kita ada karena Dispora Kota Tangerang.
“Sekali lagi saya ucapkan selamat atas terpilihnya Cindy Febria Ghozaliani sebagai ketua umum DPC PPMI Kota Tangerang yang baru periode 2021-2024”, ungkap Sulthan Nashir Musthafa selaku Demisioner PPMI Kota Tangerang