Tim Penilai Lomba PKK Banten Kunjungi Kampung IVA di Panunggangan

0
196 views

BantenKini.com KOTA TANGERANG – Wakil Ketua II Tim Penggerak PKK Provinsi Banten, Nurul Aini Yitno mengaku kagum terhadap keberadaan Kampung IVA di RW 03 Kelurahan Panunggangan, Kecamatan Pinang. Di Kampung IVA, seluruh wanita pasangan usia subur (PUS) telah melakukan IVA test yang diselenggarakan pada Gebyar IVA Test 13 Maret 2020. Nurul Aini Yitno pada kesempatan itu sebagai Ketua Tim Penilai Kampung IVA diterima Ketua Tim Penggerak PKK Kota Tangerang Aini Suci Wismansyah beserta TP PKK Kecamatan Pinang di Puskesmas Panunggangan.

Ketua Tim Penilai Lomba IVA Provinsi Banten, Aini Nurul Yitno mengungkapkan Kampung IVA di Panunggangan ini merupakan satu-satunya di Banten. Kampung IVA adalah wujud inovasi yang sangat menarik.

“Tadi kami sudah mendengar dan menyaksikan ekspos yang disampaikan Ketua TP PKK Pinang. Semua sangat jelas. Apa yang ingin kami tanyakan sudah terjawab dalam ekspos itu,” jelas ketua tim penilai lomba IVA test yang juga Wakil Ketua II Tim Pengģgerak PKK Provinsi Banten, Nurul Aini Yitno.

Dijelaskannya lebih lanjut, dari TP PKK Banten ada lima tim yang sedang melakukan penilaian ke sejumlah wilayah di Kota Tangerang. Untuk Kecamatan Pinang berlokasi di Puskesmas Panunggangan. Dikatakannya, kontribusi Kota Tangerang dalam lomba PKK selalu untuk tingkat nasional.

“Kota Tangerang yang selalu diajukan ke tingkat nasional.
Di sini juga tadi ibu Ketua PKK Kota Kota Tangerang menjelaskan ada kampung IVA. Alhamdulillah, di sini semua antusias. Peran serta para kader sangat besar dalam mengajak masyarakat untuk peduli terhadap kesehatan diri utamanya mengenai IVA,” jelas Nurul Aini Yitno

Dikatakannya, paparan Ketua TP PKK Kecamatan Pinang mengenai IVA test sudah lengkap dan inovasinya banyak. Saya liat sudah lengkap. Kami belum pernah menemukan di tujuh ķabupaten kota seprovinsi Banten seperti ini. Ini sangat lengkap,” terang Nurul Aini Yitno.

Sekretaris Kecamatan Pinang, Tihadi A dalam sambutannya menjelaskan di wilayah Kecamatan Pinang ada tiga Puskesmas yang melayani IVA test. Dalam pelaksnaan IVA test ini masyarakat sangat antusias dan mendukung.

“Awalnya masyarakat ada rasa takut. Tapi berkat gencarnya sosialisasi oleh pihal kecamatan, kekurahan bersama TP PKK dan para kader, masyarakat jadi antusias. Saya ucapkan selamat datang kepada tim penilai iva test banten tahun 2020,” ujar Sekcam Pinang, Tihadi A.

Ketua TP PKK Kecamatan Pinang, Harnaeni Kaonang dalam paparannya di hadapan tim penilai lomba IVA test tingkat Provinsi Banten membeberkan pelaksanaan Gebyar IVA Test bertujuan untuk menjadikan wanita Kota Tangerang bebas kanker rahim. Pelaksanaan IVA test ini mendapat dukungan dari pemerintah dan unsur swasta.

“Pemeriksaan IVA test di Kecamatan Pinang dilakukan di tiga Puskesmas, Panunggangan, Kunciran, Kunciran Baru dan balai warga RW 03 Panunggangan Utara. Kami juga difasisitasi oleh ambulan puskesmas yang siaga 24 jam. Pelaksanaan IVA test ini juga didukung dari unsur swasta dan masyarakat,” papar Ketua TP PKK Kecamatan Pinang, Harnaeni Kaonang.

Sementara Camat Pinang, Kaonang mengungkapkan, pelaksanaan IVA test dan terbentuknya Kampung IVA berkat kerja TP PKK dan para kader sewilayah Kecamatan Pinang. Selain itu, sambung Camat Pinang Kaonang, keberhasilan IVA test ini juga berkat adanya dukungan kuat dari para suami.***

Ateng San | Ahmad Fadhil

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here