PKK Kelurahan Babakan Studi Banding ke Grenpik

0
171 views

BantenKini.com KOTA TANGERANG – Kader PKK Kelurahan Babakan Kecamatan Tangerang melakukan kunjungan studi banding ke Gerendeng Pinggir Kali (Grenpik) di RT 03 RW 04 Kelurahan Gerendeng Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Minggu pagi 20 Oktober 2019. Rombongan Kader PKK Kelurahan Babakan berjumlah tujuh orang dipimpin langsung isteri Lurah Babakan (Abu Sofyan), Popy Sari Ratna H didampingi isteri Ketua RW 06 Kelurahan Babakan, Nuriah Karim.

Popy Sari Ratna menjelaskan pihaknya sengaja datang ke Grenpik dengan menyertakan sejumlah kader PKK RW 06 Kelurahan Babakan guna mempelajari pola bertanam dan perawatan tanaman yang dilakukan masyarakat RT 03 RW 04 Kelurahan Gerendeng Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang. Di Grenpik, para ibu PKK RW 06 Kelurahan Babakan itu diterima Ketua RT 03 RW 04 Kelurahan Gerendeng, Aries Munandar beserta sejumlah masyarakat setempat dan kader PKK RW 04.

Para kader PKK Babakan yang dipimpin Popy Sari Ràtna itu banyak menerima penjelasan dari Aries Munandar seputar tata cara bertanam di lahan sempit menggunakan media tanam limbah atau bahan bekas. Mereka juga mendapat penjelasan soal budidaya lele di lahan sempit yang dipadukan dengan tanaman sayuran organik lainnya.

“Kami tertarik dengan pemanfaat lahan sempit di lingkungan padat penduduk ini mampu menghasilkan beragam tanama organik yang bagus. Kami lihat hasil tanaman sayuran dan buah-buahan di sini seperti ditanam di lahan pegunungan. Ini menarik sekali. Kami akan terapkan di lahan Kampung Konsumi RW 06 Kelurahan Babakan,” jelas Popy Sari Ratna di Grenpik.

Dijelaskan Popy, dalam kunjungan studi banding ke Grenpik ini pihaknya juģa membeli sejumlah bibit tanaman beserta media tanam yang telah terbukti bagus di terapkan di Grenpik. Ia bersama para kader PKK akan menyebarkan ilmu pengetahuan yang diperolehnya ini kepada masyarakat di RW 06 Kelurahan Babakan.

Ditambahkan Popy, di lingkungan RW 06 Kelurahan Babakan ada lahan yang sudah dijadikan tempat bertanam sayuran. Lahan itu, sambungnya dinamakan Kampung Konsumsi yang mengandung arti Kondusif Sumber Inspirasi RW 06 Kelurahan Babakan.

“Kami memilih Grenpik sebagai tujuan kunjungan studi banding karena di sini sudah terlihat hasilnya. Kami ingin seperti Grenpik. Kami ke Grenpik ingin lahan di RW 06 Kelurahan Babakan bisa menghasilkan tanaman unggul. Di Grenpik, cuma dengan lahan segini bisa menghasilkan tanaman unggul. Tadi kami mendapat penjelasan dari Ketua RT 03 Grenpik Aries Munandar mengenai cara bertanam dengan menggunakan media yang sederhana namun menghasilkan tanaman maksimal,” jelas Popy Sari Ratna di hadapan para kader PKK RW Kelurahan Babakan saat berkunjung ke Grenpik.

Ditambahkan Popy, di Kota Tangerang kini ada lingkungan yang bisa dijadikan contoh untuk belajar pengelolaan kampung tematik yang melibatkan warga dengan biaya terjangkau. Grenpik di RT 03 RW 04 Kelurahan Gerendeng ternyata mampu memberi contoh bagus.

“Kalau di Kota Tangerang ada yang bisa dikunjungi buat studi banding, ngapain ke luar kota. Di tengah-tengah kota ada lahan pertanian. Meskipun lahan kecil tapi bisa menghasilkan pertanian. Ini kan menarik dan bisa dikembangkan di lingkungan masyarakat Kota Tangerang,” ungkap Popy Sari Ratna.***

Ateng San | Yahya Suhada

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here