BANTENKINI.COM – Setelah klaimnya tentang penemuan konsep “Beladiri yang mudah bagi masyarakat” atau yang dia beri istilah “EASY SELF DEFENSE”, akis kembali menggelar event workshopnya, bertajuk WHAT IS EASY SELF DEFENSE Vol 2. Acara ini bertempat di Kopi Kohi Bandung yang berada di lantai paling bawah gedung Sushinomori Jalan LL. RE. Martadinata, No. 193, Bandung.
Akis bermaksud untuk lebih memperkenalkan diri tentang apa itu sistem beladiri A.E.S.D (Akis Easy Self Defense) yang ia konsep dan kembangkan tersebut. Acara ini dipimpin oleh Moderator yang sedang naik daun asal Bandung yaitu Angga Disarm. Akis menjelaskan, bahwasanya beladiri itu dapat dikuasai oleh siapapun baik muda, tua, pria ataupun wanita dalam waktu beberapa bulan saja, dengan catatan harus tekun latihan.
Beladiri versi akis ini, bukanlah beladiri untuk dipertarungkan, melainkan beladiri yang benar-benar dikonsep untuk kita dapat meloloskan diri, dari situasi bahaya yang menghadang kita. Akis menambahkan, tidak semua orang bisa memukul cepat, tepat dan bertenaga. Namun semua orang dapat mengatasi situasi yang membuat ia terpojok, hingga harus menyelamatkan diri.
Dalam acara ini pun, Akis menghadirkan narasumber lain dari Sera Jatihandap, yaitu perguruan Silat Original asal Jawa Barat yang memiliki nilai sejarah yang tinggi. Perguruan ini termasuk salah satu perguruan silat yang paling tua yang ada di Indonesia, ia telah berumur beberapa Abad, saat ini ia di pimpin oleh Ki Daus yang terkenal sebagai seniman dan komedian asal Bandung.
Akis mengajak masyarakat untuk selalu waspada dan jangan sungkan untuk belajar beladiri, untuk keselamatan diri sendiri ataupun keluarga. So kalau kamu penasaran tentang apa itu A.E.S.D kamu tinggal kunjungi saja Instagrnya di @aesd.selfdefenseclub.
Sampai jumpa di workshop berikutnya.